Cara Menyetel Kunci Gitar dengan Aplikasi android untuk Tune atau stem gitar

Nah kali ini kami akan memberikan beberapa aplikasi android untuk tune gitar atau stel gitar, atau stem gitar agar nada tidak fals, aplikasi-aplikasi yang akan kami berikan disni sangat membantu kita terutama pemain gitar pemula atau baru belajar, karena biasanya pemula itu susah sekali melakukan tune gitar atau menyetel gitar yang pas, boleh di katakan ini cara gampang stem atau stel gitar, padahal gitar yang kita mainkan sudah fals, tapi untuk melakukan tune ulang kita bingung ya memang begitulah nasib pemula,
Tapi jangan khawatir teman-teman karena anaksantai.com akan memberikan informasi tentang aplikasi-aplikasi android yang dapat membantu pemula bermain gitar untuk melakukan tune atau stel gitar, nah aplikasi-aplikasi ini juga easy use kok, atau mudah di gunakan, yuk apa saja aplikasi itu berikut adalah artikel kami Ini dia aplikasi atau app android untuk Tune gitar gampang banget loh
Catatan, aplikasi yang akan kami berikan ada yang gratis dan ada yang bayar, jadi ya silahkan pilih-pilih saja ya. dan juga urutan disni bukan dari yang terbaik atau yang terburuk, masalah terbaik atau terburuk kami serahkan ke teman-teman, kami mengurutkan tanpa dasar apa-apa, jadi yang pertama kami bahas atau urutkan atau yang terahir itu tidak ada pengaruh dengan kualitas, jadi teman-teman bisa memilih enak atau nyaman menggunakan aplikasi yang mana

Pertama adalah Cifra Club Tuner

Cifra Club Tuner
Cifra Club Tuner
Nah pertama adalah Cifra Club Tuner, aplikasi ini gratis di playstore, cara downloadnya mudah juga, tinggal kita cari di playstore lalu ketik Cifra Club Tuner, setelah itu download dan install, jika selesai menginstall, ambil gitar teman-teman lalu silahkan mulai melakukan tune gitar teman-teman. Cara menggunakan cukup mudah, tinggal string atau senar kita petik, lalu sesuaikan di layar apakah sudah pas atau belum.

Berikutnya adalah PitchLab Guitar Tuner

PitchLab Guitar Tuner
PitchLab Guitar Tuner
Nah yang kedua adalah PitchLab Guitar Tuner, aplikasi ini ada yang gratis dan ada yang berbayar, tapi tenang, yang gratis saja sudah sangat membantu kita untuk menentukan nada-nada dasar pada gitar, jadi untuk yang stelan gitarnya standar, aplikasi ini bisa di gunakan dengan mudah,
Ketiga adalah Pro Guitar Tuner
Nah aplikasi ini gratis di playstore, tetapi jangan salah walau ini gratis fitur-fitur yang ada di dalam aplikasi ini banyak banget loh, macem-macem pilihan nada dasar dll.
Cara menggunakan cukup mudah, teman-teman bisa download di playstore dengan kata kunci Pro Guitar Tuner, lalu install, dan petik senar teman-teman maka aplikasi ini akan mengindentifikasikan apakah sudah pas atau belum dan jika belum pas maka kita akan di beri petunjuk untuk menyetel gitar kita naik atau turun agar pas, nah berikut adalah videonya yang di ambil dari youtube

Source video BoogieBoy36

Keempat adalah Pano Tuner

Untuk Pano Tuner sama seperti aplikasi diatas, aplikasi ini juga mudah di gunakan untuk menyetem senar gitar kita, hampir sama seperti aplikasi diatas, untuk menyetem gitar kita tinggal memetik senar gitar kita lalu kita pas kan akan naik atau turun, aplikasi ini tersedia di playstore, tinggal kita cari dengan kata kunci Pano Tuner, lalu kita download dan gunakan Cara Menyetel Kunci Gitar dengan Aplikasi android untuk Tune atau stem gitar.

Kelima adalah Smart Chords and Tools

Smart Chords and Tools
Smart Chords and Tools
Nah aplikasi ini cukup lengkap dan tentu yang penting gratis, Smart Chords and Tools menyediakan banyak fitur dalam aplikasi ini, jadi tidak cuma untuk melakukan menyetel gitar, tapi banyak juga fitur-fitur lain di dalamnya, termasuk instrument, lalu kunci-kunci gitar, dan untuk pembelajaran bagi pemula, seperti kunci-kunci gitar itu titik-titiknya dimana, dan apliikasi ini cukup lengkap untuk di gunakan.

Keenam adalah GuitarTuna

Nah aplikasi ini juga cukup mudah di gunakan, untuk mendownloadnya kita tinggal mencari di playstore GuitarTuna.  setelah itu kita install, keunggulan aplikasi ini adalah ketika melakukan stem gitar lebih detial karena menggunakan indikator, jadi ketika nada hampir mendekati maka indikator itu akan mendekati titik di mana nada akan pas, untuk lebih jelas tonton videonya dibawah ini



Nah demikian aplikasi-aplikasi android untuk melakukan stel atau stem gitar, teman-teman tinggal memilih mana yang lebih nyaman teman-teman gunakan, dan jika teman-teman ada pertanyaan, silahakan tanyakan pada kami di kolom komentar, dan jika teman-teman ada info atau aplikasi lain yang menurut teman-teman lebih mudah di gunakan dan lebih nyaman, ayo berbagi juga di kolom komentar.
sumber: anaksantai.com

1 Response to "Cara Menyetel Kunci Gitar dengan Aplikasi android untuk Tune atau stem gitar"

  1. Cara Menyetel Kunci Gitar Dengan Aplikasi Android Untuk Tune Atau Stem Gitar >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Cara Menyetel Kunci Gitar Dengan Aplikasi Android Untuk Tune Atau Stem Gitar >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Cara Menyetel Kunci Gitar Dengan Aplikasi Android Untuk Tune Atau Stem Gitar >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK sr

    BalasHapus